octa-tracking.com - Seorang pemuda berinisial R (20) menjadi korban pembegalan saat melintas di Jalan Marunda Makmur, Desa Segaramakmur, Kecamatan Tarumajaya, Kota Bekasi, Senin (19/8/2024) pagi.
Kapolsek Tarumajaya, AKP I Gede Bagus, mengatakan akibat peristiwa itu, korban mengalami luka pada bagian tangan sebelah kanan karena terkena senjata tajam yang dibawa pelaku.
“(Korban) terkena sajam, (luka) di tangan sebelah kanan, yang paling parah di tangan,” kata Bagus saat dikonfirmasi, Selasa (20/8/2024).
Selain itu, pelaku yang diduga berjumlah tiga orang itu juga berhasil membawa kabur sepeda motor milik korban.
Baca Juga: Surat Wasiat Korban Bunuh Diri di Apartemen Bekasi: Singgung Kuliah dan Ucap Maaf ke Ibunda
“(Sepeda motor korban) dibawa kabur,” ujarnya.
Adapun Bagus menjelaskan peristiwa bermula saat korban hendak berangkat tes masuk Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secaba) TNI-AD.
“Iya (mau berangkat tes TNI) sementara seperti itu," kata Bagus.
Korban yang saat itu melintas seorang diri, tiba-tiba dipepet oleh tiga orang dengan berboncengan satu motor.
Pelaku kemudian mengayunkan senjata tajam ke arah korban, dan mengenai tangan kanan korban.
Baca Juga: Geger Mayat Laki-laki di Kolam Apartemen Bekasi, Diduga Lompat dari Lantai 20
"Waktunya kemarin subuh itu, dia berangkat mau (ke markas) abis itu dia dibuntuti, infonya sudah dibuntuti, TKP di depan Marunda itu di eksekusi (dibegal) itu,“ jelasnya.
Bagus mengatakan, sementara pihaknya telah mengecek TKP dan kasus tersebut kini sedang ditangani oleh Polsek Tarumajaya.
“Kita sudah cek TKP, mendatangi korban sudah, dan sekarang sedang melakukan pengejaran,” pungkasnya.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Artis Tewas Penuh Luka Tusuk, Detik-detik Sandy Permana Ditolong Tetangga saat Masih Sekarat
-
Puspomal Gelar Rekonstruksi Penembakan Bos Rental Mobil Malam Ini, 3 Tersangka Oknum TNI AL Dihadirkan
-
Oknum TNI Tembak Bos Rental, Amnesty Sebut Status Aktif Bukan Alasan Diadili di Peradilan Militer
-
Megawati Prihatin, Bayang-bayang Sambo Hantui Polri
-
Polisi Tangkap Sepasang Laki-laki dan Perempuan Terkait Penemuan Mayat Bocah di Bekasi
Terpopuler
- Sindir Pagar Laut Misterius 30 KM Kayak Tembok Ya'juj-Ma'juj, Denny Siregar: Kalau 3 Periode Sudah Jadi Pulau Baru!
- Baru Tiba di Bangkok, Pratama Arhan Jadi Korban Pemukulan
- Rocky Gerung Curigai Jokowi di Balik Misteri Pagar Laut: Mustahil Dipasang Bandung Bondowoso Semalam
- Bertolak Belakang dengan Irish Bella, Dokter Kamelia Kekasih Ammar Zoni Lepas Hijab
- Alex Pastoor: Saya Lebih Senang Jadi Asisten Ronald Koeman
Pilihan
-
Tanpa SIM, Pelajar di Samarinda Tidak Boleh Naik Motor ke Sekolah
-
Kutai Utara dan Sangkulirang, Dua DOB yang Diajukan Kutai Timur untuk Dukung IKN
-
Kembalinya UN Jadi Wacana, Kepala Disdikbud Samarinda: Kami Tunggu Kepastian
-
Perbandingan Spesifikasi Huawei Pura 70 Ultra vs vivo X200 Pro, Duel HP Flagship dengan Kamera Canggih
-
Debut Marselino Ferdinan di Oxford United: Bermain 10 Menit, 1 Kartu Kuning
Terkini
-
Misteri Jasad Bocah di Tambun Terungkap, Orang Tua Ditangkap di Pantura
-
Polisi Kantongi Identitas Pembuang Jasad Bocah Laki-laki di Tambun: Berstatus Suami Istri
-
Geger Penemuan Jasad Bocah Laki-laki di Ruko Bekasi, Begini Pengakuan Saksi Mata
-
Detik-detik Jokowi Jadi Korban Penusukan, Korban: Saya Mau Misahin
-
Detik-detik LRT Jabodebek Alami Gangguan: Puluhan Penumpang Dievakuasi