Scroll untuk membaca artikel
News / Nasional
Kamis, 28 November 2024 | 19:41 WIB
Hasil Real Count Pilkada DIY (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Penasaran bagaimana hasil real count Pilkada DIY?Masyarakat dapat memeriksa hasil resmi penghitungan suara Pilkada DIY 2024 melalui laman yang telah disediakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). 

Real count sendiri merupakan suatu metode pengumpulan data yang dilakukan oleh sejumlah besar relawan melalui pemantauan langsung pada tahap pemungutan dan perhitungan suara di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS). Data dari real count ini menjadi dasar utama untuk menentukan pemenang Pilkada 2024. Karena real count mencakup penghitungan suara dari semua TPS di wilayah pemilihan, waktu yang diperlukan lebih lama dibandingkan dengan quick count, yang hanya menggunakan sampel dari sebagian TPS.

Hasil Real Count Pilkada DIY

Suara.com - Masyarakat DIY yang ingin memantau hasil penghitungan suara secara rinci dapat mengaksesnya melalui situs resmi KPU. Berikut adalah tautan-tautan yang dapat digunakan untuk memeriksa hasil penghitungan suara real count Pilkada DIY 2024.

Tautan Real Count Pilkada DIY 2024 Resmi dari KPU

Berikut lima tautan resmi yang dapat diakses untuk melihat perkembangan penghitungan suara di setiap wilayah Pilkada DIY 2024:

1. Pemilihan Wali Kota Yogyakarta  

https://pilkada2024.kpu.go.id/pilwalkot/daerah-istimewa-yogyakarta/kota-yogyakarta

2. Pemilihan Bupati Bantul  

https://pilkada2024.kpu.go.id/pilwalkot/daerah-istimewa-yogyakarta/bantul

3. Pemilihan Bupati Gunungkidul  

Baca Juga: Hasil Real Count Pilkada 2024 Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Jakarta, Siapa Unggul?

https://pilkada2024.kpu.go.id/pilwalkot/daerah-istimewa-yogyakarta/gunungkidul

4. Pemilihan Bupati Kulon Progo  

https://pilkada2024.kpu.go.id/pilwalkot/daerah-istimewa-yogyakarta/kulon-progo

5. Pemilihan Bupati Sleman  

https://pilkada2024.kpu.go.id/pilwalkot/daerah-istimewa-yogyakarta/sleman

Langkah-Langkah Mengecek Hasil Real Count Pilkada DIY 2024

Setelah mengetahui tautan untuk memantau hasil penghitungan suara, berikut panduan yang perlu dilakukan:

1. Persiapkan perangkat seperti ponsel, laptop, atau komputer dengan koneksi internet yang stabil.  

2. Akses mesin pencari (search engine) dan salin-tempel tautan yang telah disebutkan, atau langsung klik tautan dari artikel ini.  

3. Anda akan melihat dua kolom utama pada laman tersebut, yakni “Progress Dokumen C Hasil” dan “Progress Rekapitulasi”.  

4. Untuk melihat hasil per TPS, masukkan informasi seperti kecamatan, kelurahan, dan nomor TPS yang ingin diperiksa.  

5. Setelah itu, Anda dapat melihat dokumen Model C Hasil-KWK yang berisi data pemilih, perolehan suara masing-masing kandidat, serta jumlah surat suara sah dan tidak sah.

Jadwal Pengumuman Rekapitulasi Real Count Pilkada DIY 2024

Terkait waktu pengumuman hasil rekapitulasi, masyarakat dapat mengacu pada peraturan PKPU Nomor 2 Tahun 2012. Dalam peraturan ini, disebutkan bahwa proses penghitungan dan rekapitulasi suara berlangsung dari 27 November hingga 16 Desember 2024. Oleh karena itu, hasil rekapitulasi final diperkirakan akan diumumkan pada 16 Desember 2024.

Berikut adalah sisa tahapan penting dalam Pilkada 2024:

1. Perhitungan suara dan rekapitulasi hasil: 27 November–16 Desember 2024.  

2. Penetapan pemenang tanpa sengketa hasil pemilihan: paling lambat lima hari setelah Mahkamah Konstitusi (MK) memberikan pemberitahuan resmi.  

3. Penyelesaian sengketa hasil pemilu: mengikuti jadwal yang ditentukan MK.  

4. Penetapan pasangan terpilih pasca putusan MK: maksimal lima hari setelah menerima salinan keputusan MK.  

5. Pengusulan pengesahan calon terpilih: paling lambat tiga hari setelah penetapan pasangan terpilih.

Dengan mengetahui tahapan ini, masyarakat dapat mengikuti perkembangan Pilkada DIY 2024 tanpa terlewatkan momen-momen pentingnya.  

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

Load More